Siapkan Mahasiswa Pada Dunia Kerja, Program Studi Tadris Bahasa Inggris Adakan Perkuliahan Bertema Karir

Program Studi Tadris Bahasa Inggris adakan kegiatan perkuliahan bertemakan karir untuk para mahasiswa. Kegiatan perkuliahan yang bertemakan “Resume & Interview Hack” ini dilaksanakan pada tanggal 04 Januari 2023 dan bertempat di gedung GSC Universitas Islam Negeri Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto. Adapun peserta yang terlibat dalam kegiatan ini yaitu mahasiswa dan mahasiswi dari Tadris Bahasa Inggris.

Dalam kegiatan perkuliahan yang berlangsung pada 4 Januari 2023 ini, Program Studi Tadris Bahasa Inggris mendatangkan narasumber terkemuka yang merupakan Executive Assistant di PT. Transworld Line bernama Dewi Ayu AS. Narasumber terkait yaitu Dewi Ayu memaparkan tips penting yang perlu diperhatikan mahasiswa sebelum memasuki dunia kerja yang diawali dengan tahapan karir yang akan dilalui.

Selain menyampaikan perihal terkait tahapan karir mahasiswa, Dewi Ayu juga menjelaskan apa yang perlu mereka persiapkan di setiap tahapan seperti keahlian, soft skill, manajemen, dan lain sebagainya. Lebih lanjut, Dewi menyampaikan cara-cara penting yang harus dilakukan ketika mahasiswa membuat resume diri mereka, termasuk apa saja yang diinginkan dan tidak oleh para perusahaan sekarang. Kegiatan perkuliahan ini ditutup dengan sesi tanya jawab oleh mahasiswa. Dewi Ayu juga memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk tidak takut terhadap dunia kerja dan terus percaya diri serta berusaha untuk mencapai impian atau cita- cita mereka.

The English Language Education Study Program is accredited B from the National Accreditation Board for Higher Education (BAN-PT).

Content